Jenis Penyakit Kanker Pada Manula

Manusia lanjut usia atau manula memiliki kondisi fisik yang sudah melemah dibandingkan usia muda. Pembentukan sel – sel tubuh dan metabolisme tubuh sudah melewati usia puncak produktifnya. Pada kondisi ini, tidak aneh, jika manula sering terkena penyakit, termasuk penyakit kanker.

Faktor yang menyebabkan manula atau lansia sangat rentan terkena kanker adalah perkembangan sel – sel kanker yang lambat. Banyak jenis penyakit kanker dimana gejala awalnya tidak diketahui dan baru muncul setelah penyakit kanker mencapai tahap lanjut atau tahap akhir.

Resiko terjadinya penyakit kanker di usia lanjut disebabkan oleh pola hidup yang salah seperti kurang olah raga, obesitas, merokok, mengkonsumsi minuman keras, banyak mengkonsumsi junk food dan makanan dengan bahan pengawet, suka begadang, kurang istirahat, kurang terkena sinar matahari, tekanan mental akibat beban kerja atau masalah psikis lainnya.

Faktor lainnya adalah pencemaran lingkungan yang berimbas pada kualitas air minum dan udara yang buruk, paparan bahan kimia ataupun radiasi di lingkungan kerja, pengaruh hubungan seksual secara bebas, faktor genetik, penularan melalui jarum suntik, dan mengkonsumsi suplemen makanan penambah tenaga serta narkoba.

Berikut beberapa jenis penyakit kanker yang mengancam kalangan manula atau lansia

Kanker payudara

Kanker payudara jarang ditemui pada wanita usia di bawah 30 tahun. Setiap tahun terdapat lebih dari 230 ribu kasus baru kanker payudara di dunia. Jumlah kematian yang diakibatkannyapun besar. Dari data statistik, jumlah kematian akibat kanker payudara nomor 2 setelah kanker paru – paru.

Kanker prostat

Gejala awal kanker prostat tidak diketahui, karenanya meskipun seorang pria terlihat sehat, tidak bisa dipungkiri ada kemungkinan dalam dirinya juga mengidap penyakit kanker prostat.

Gejala kanker prostat tahap lanjut baru diketahui seperti kesulitan buang air kecil, disfungsi ereksi, urine bercampur bercak darah dan sperma, muncul setelah usia lanjut.

Kanker paru – paru

Jenis penyakit kanker bagi lansia dengan jumlah penderita terbanyak. Kebiasaan merokok, mengkonsumsi makanan yang tidak sehat, jarang olah raga dan polusi udara, terutama di kota besar dan daerah industri, merupakan faktor – faktor penting terjadinya kanker paru – paru.

Kanker usus besar

Kanker usus besar atau kanker kolon muncul perlahan sebagai akumulasi dari kebiasaan makan yang buruk. Anda yang terbiasa mengkonsumsi makanan dengan bahan pengawet, makanan olahan yang dibakar, minuman beralkohol, minuman penambah tenaga, dan junk food memiliki potensi untuk terkena kanker usus besar di hari tua.

Jadi, mulai sekarang ini berhati – hatilah dengan jenis makanan yang kita konsumsi.

Kanker serviks

Kanker serviks telah menjadi jenis penyakit kanker yang banyak diderita kaum hawa. Kanker serviks adalah jenis penyakit kanker yang mematikan.

Kanker serviks disebabkan oleh virus Human Pappiloma Virus (HPV) dengan masa perkembangan cukup lambat antara 20 tahun – 30 tahun untuk bisa diketahui gejalanya pada tahap lanjut. Karenanya, kanker serviks baru diketahui setelah usia lanjut.

Gejala umum dari kanker serviks adalah pendarahan setelah melakukan hubungan intim, nyeri kelamin, keputihan abnormal dan pendarahan di luar menstruasi.

Kanker kulit

Paparan radiasi ultra violet dari matahari menjadi penyebab utama terjadinya kanker kulit. Penyebab lainnya adalah paparan bahan kimia dan radiasi dari peralatan kesehatan.

Kanker hati

Kanker hati disebabkan oleh perkembangan penyait hepatitis, dan kebiasaan hidup yang buruk seperti sering begadang, mengonsumsi minuman keras, mengkonsumsi minuman penambah tenaga dan merokok serta obat – obatan.

Informasi penyembuhan kanker hati bisa dibaca pada : Cara alami pengobatan penyakit kanker hati.

Demikian penjelasan singkat mengenai berbagai jenis penyakit yang berhubungan dengan usia lanjut atau lansia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *